UNFRIEND (Usai Kesalku)



Apa jadinya semua ini
kalau nyatanya semua tak berarti.
Ku lelah dengan semua ini
Aku tak pernah dihargai

Ku telah lakukan apa saja
untukmu, dan kalian semua
agar kalian senang, riang
dalam berteman
denganku yang tak bisa apa-apa ini

Tapi apa jadinya semua ini
Semuanya sia-sia kini

Kalian hanya peduli terhadap sesama
kalian saja. Dan aku sendiri
tidak pernah sekalipun kalian perduli-
kan akan apa yang terjadi, tentang apa yang ku rasakan kini.

Dan semua yang kalian lakukan kini
buat aku luka, rasakan pedih
yang amat dalam seingga tenggelam menjadi dendam
yang sulit mungkin kan hilang karena ku pastikan
kalian takkan ku anggap teman
lagi,



By Fan

MATA SANG CASSANOVA (Mata Keranjang)



gadis itu mengalihkan pandangan
di tengah dera hujan
badai yang menerjang
dingin dan gemuruh yang mencekam
tak ku hiraukan

ku ingin berada kini dalam dekapan
hangatnya rasa yang sudah biasa ku rasakan sebelumnya
namun berbeda dari yang biasanya
inginku berbagi peluh
dengannya, tumpahkan hawa
nafsu indah dan kan ku bawa ia dalam dosa
terindah yang tak akan ia lupa

ku meliriknya di bawah atap ini
tempat kami berdiam diri
menunggu hujan kan berhenti
ia harap. namun aku berdoa dalam hati
hujan ini kan terus menyelimuti
hingga ku dapat dekati
ia dan ku bisa berkenalan dengannya
tuk dapatkan ia, hatinya
bahkan tubuhnya.

ku yakin ia kan suka
senyum salam manis dan sapa
yang ku lempar sedikit padanya
dengan bumbu rayuan manis menggoda
tuk memancing hasratnya
agar bisa menemaniku walau sekali saja,
malam ini saja, tuk bercumbu mesra
senggama dengan aroma surga
gaya ala rama dan shinta
atau mungkin kama sutra


By Fan

INGAT KAMU

Aku sudah sejauh ini melangkah
bersamamu, dan aku merasa bahagia

Kita sudah sejauh ini melangkah
bersama-sama dan selalu bersama
di setiap saat kita bahagia

Aku sudah mencintaimu sejak lama
Tapi jenuh sekalipun tidak pernah ada
hadir dalam hatiku yang selalu setia
mencintaimu hingga saat ini

Kita telah saling mencintai sejak lama
Aku bahagia milikimu, dan kamu jua
ku harap begitu adanya, bahagia
miliki aku selamanya

Kau permaisuriku,
permata hatiku yang selalu
ku puja dalam setiap detak jantungku,
yang kan selalu tinggal selamanya
dalam aliran darahku, yang kan selalu
ku membaur bersama hembusan nafasku

Kaulah segalaku
Aku mencintaimu setulusnya



By Fan

KAPAL KITA

Kapal ini mulai retak
dinding-dindingnya dimakan karang
air mulai merembet masuk mencoba
naik dan terus naik hingga ke kabin
membanjiri ketenangan awak-awak yang
sedang beristirahat dengan tenang

Kapal ini mulai goyah
layarnya terhempas badai samudera
topan gemuruh gelombang menghentakkannya
bergoyang terkoyak hendak oleng
namun tak sampai, sebab

Awak-awak kapal tersadar dari mimpi
mimpi akan pulau yang tak kunjung ditemukan
Tersadar akan bahteranya yang kini
akan tenggelam

Kapal ini dalam bahaya
Kita harus siaga, wasapada
secepatnya tuk selamatkannya

Tarik layarnya, kencangkan
Tambal dinding retaknya, keluarkan airnya

Jangan biarkan topan menghantam kapal ini
Jangan biarkan karang menusuk badan kapal ini
Jangan biarkan air laut merasuk kedalam badan kapal ini

Ini kapal kita
Bahtera yang telah lama kita jaga
tuk mencapai tujuan kita
bersama dengan mimpi-mimpi
yang telah lama kita nanti

Kapal ini mulai retak
Kapal ini mulai goyah
Kapal ini dalam bahaya
kapal ini akan tenggelam

Tapi ini kapal kita
Jangan biarkan apa pun mengganggunya

Karena kapal ini kapal kita
Kita harus menjaganya
bersama hingga ujung nafas kita



By Fan